Kamis, 24 September 2009

Sekilas Rukun Warga 04 Kemanggisan


Fadhil Badli, Bsc.AC
(Ketua Rukun Warga 04 Kemanggisan)

Rukun Warga 04 adalah salah satu dari 9 Rukun Warga yang terletak di wilayah Kelurahan Kemanggisan. RW.04 sendiri memiliki luas Wilayah +/- 12.27 Ha yang terbagi dalam 8 Rukun Tetangga (RT) dengan jumlah penduduk sebesar 534 Kepala Keluarga atau 2.105 jiwa penduduk.

Secara geografis wilayah RW.04 memiliki perbatasan sebagai berikut :
- Sebelah Barat berbatasan dengan Kali Grogol
- Sebelah Timur berbatasan dengan Jl. Anggrek Cendrawasih dan RW.03 Kemanggisan
- Sebelah Selatan berbatasan dengan RW.04 Palmerah
- Sebelah Utara berbatasan dengan RW.03 Kemanggisan

Dengan wilayah yang cukup luas dan tingkat populasi penduduk yang padat, RW.04 didukung dengan sarana dan prasarana yang cukup memadai, diantaranya 1 Posyandu, 2 Praktek Dokter, 2 Praktek Bidan, untuk keamanan RW.04 memiliki 3 Pos Keamanan lengkap dengan 9 personil anggota keamanan yang dikoordinir oleh 1 orang Koordinator Keamanan, Jalan Raya yang melintas di wilayah RW.04 sepanjang 2 Km, sedangkan Jalan Kecil (gang) sepanjang 0,85 Km dan jalan setapak sepanjang 0,15 Km.

Dalam rangka meningkatkan taraf hidup warganya, pengurus RW.04 didukung pengurus RT menyediakan tempat khusus seluas +/- 11 meter persegi sebagai sarana penanaman obat-obatan tradisional yang disebut dengan TOGA (Tanaman Obat Keluarga). Dalam kegiatan ini, semboyan "Kalau Kita Bisa Menanam, Mengapa Kita Harus Membeli" dirasakan cukup memacu dan meningkatkan kesadaran warga untuk memanfaatkan kekayaan hayati alam Indonesia dalam bidang kesehatan.

Lingkungan RW.04 dinilai cukup asri oleh banyak pihak. Hal ini dikarenakan, di setiap sudut gang atau halaman rumah warga dilakukan penghijauan baik tanaman Potnisasi maupun tanaman yang tergantung, sehingga suasana sejuk terasa begitu kita memasuki wilayah RW.04 ini. Dalam penghijauan ini, pengurus RW.04 dan warga menggunakan semboyan "Kampungku Sejuk Nan Hijau"

Salah satu hal yang paling membanggakan warga RW.04 Kemanggisan adalah di bidang kemitraan masyarakat dan polisi. Polisi Masyarakat (Polmas) yang ditugaskan di RW.04 Kemanggisan Aiptu. Bakhrun,SH, terpilih sebagai Polmas Terbaik Jakarta Barat Tahun 2008 dan 2009. Pada tahun 2009 sendiri, Aiptu Bakhrun, SH juga mendapatkan memenangkan Juara II Polmas Tingkat Polda Metro Jaya atau tingkat DKI Jakarta. Selain mendapatkan penghargaan, Lingkungan RW.04 pun menjadi percontohan Polmas dan mendapat kunjungan studi banding dari Polisi Jepang dan Perwira dari Mabes Polri.

Selain itu, wilayah RW.04 juga mendapat kunjungan kehormatan dari Walikota Jakarta Barat beberapa waktu lalu, juga sering mendapat kunjungan baik dari Camat Palmerah maupun dari Lurah Kemanggisan. Pengurus RW.04 sendiri mendapat kehormatan tersendiri karena Para Pengurus RW ini dilantik langsung oleh Camat Palmerah, H. Hatoya,S.Sos dalam satu acara pelantikan yang cukup megah yang juga dihadiri oleh Kapolsek Metro Palmerah serta Lurah Kemanggisan dan beberapa pejabat terkait.
Tidak kalah pentingnya dan besar kehormatan bagi kami warga RW 04, beberapa bulan yang lalu di tahun 2009 ini juga, Gubernur DKI Jakarta Bpk. H. Fauzi Bowo juga hadir dan melihat serta berkeliling mengamati geografis ( Green and cleand ) serta penataan RW 04 ini yang terasa hijau dan sejuk, bahkan tak segan-segan pula beliau sempat mampir di beberapa rumah warga.
Hari itu bertepatan dengan Prosesi pemakaman seorang warga kami yang juga pelawak Senior Bpk. H. Timbul Suhardi, sehingga beliaupun juga menyempatkan diri untuk ta'ziah ke kediaman almarhum.

Sebagai ungkapan dan rasa cinta kasih sayang kepada warga RW 04 Kemanggisan, beliau memberikan beberapa sumbangan, baik berupa peralatan olah raga, keperluan Masjid, keperluan sekolah dll. Bersama ini pula kami haturkan terima kasih kepada Gubernur DKI Jaya Yth. Bpk. H. Fauzi Bowo.

Redaksi


Share/Bookmark




6 komentar:

  1. INFO TERKINI:
    Sepertinya perlu refreshing atau acara yg lain diantara pengurus rt dan rw untuk mensosialisasikan WEB ini pak...sayang media ini kalau tidak difungsikan untuk KOMUNIKASI antar pengurus ataupun antar warga rw.04...

    BalasHapus
  2. iya ya pak ya, ditambah lagi setiap ketua RT dan pengurus RWnya dikasih Laptop masing-masing, sehingga semuanya bisa ikut urun rembug disini. (mimpi kali yee), bukan .... ini bukan mimpi, asal ada kemauan, insya Allah ada jalan. Jaman udsah modern, kita sebagai orang tua juga perlu ngerti tentang internet. Kalau kita tdk tahu, anak kita sedang main internet yang (-) bisa-bisa kita gak peduliian. Kami yakin anak kita lebih jago memainkan internet dan segala kemudahan yang disajikan. Harapan kami, mari kita selangkah lebih maju, jangan hanya jalan di tempat apalagi diam dan berhenti. Ok wasssalm

    BalasHapus
  3. Ya betul sekali pak ...anak2 skrang lebih pinter dan kita hrs lebih waspada...itu benar sekali... Klu untuk pengurus sih mestinya WEB ini minimal sdh ditengok sekali 2kali sbg bahan bacaan krn materi berita yg ada sdh mewakili kegiatan yg ada di wilayah kita...sbgian warga sy sdh sy SMS tentang WEB ini...ya moga2 mereka bisa memberikan masukan, saran dan kritik yg kadang kita terlewatkan...

    BalasHapus
  4. Ass. Wr Wb. Pak mau ikut gabung bolehkan, saya HARIS IRIYANTO dari Kelurahan Kemanggisan, sukses dan sehat selalu untuk Pengurus RW 04 Kemanggisan.

    BalasHapus
  5. Assalamualaikum,
    Saya Syaiful (sekretaris RW.09 Kemanggisan).
    Saya sangat kagum dengan pengurus RW.04 yang sangat kreatif dan penuh kegiatan yang akhirnya menciptakan banyak prestasi dan bermanfaat bagi warga.
    Blog ini pun sangat bagus dan informatif.
    Mudah-mudahan blog ini selalu update sehingga dapat memberikan informasi yang akurat dan terkini bagi pembacanya.
    Sukses selalu RW.04.

    BalasHapus

Untuk memberi Komentar, pada kolom BERI KOMENTAR SEBAGAI, pilih NAME/URL, kemudian tulis nama anda dan untuk kolom URL, silahkan kosongkan